Diposting pada : 09 November 2022
Kategori : Pendidikan
Berbagai cara dilakukan pihak sekolah untuk mengenalkan sosok pahlawan kepada anak didiknya. Hal itu sekaligus memperingati Hari Pahlawan 10 November. Kali ini guru SDN Oro-Oro Ombo Kota Madiun melakukan sistem pembelajaran outdoor learning (pembelajaran di luar kelas) untuk mengenalkan sosok pahlawan nasional. Lokasinya berada di Taman Obor-Obor. Di lokasi itu terdapat diorama pahlawan nasional lengkap dengan profil singkat mulai Ir. Soekarno, Muhammad Hatta, Ki Hajar Dewantara hingga Bung Tomo. “Harapannya anak-anak dapat mengambil nilai positif untuk digunakan untuk mengembangkan karakternya utamanya karakter seorang profil pelajar Pancasila. Jadi pembelajaran ini, selain teori mereka bisa melihat aksi nyatanya sekaligus dalam rangka peringatan Hari Pahlawan,”.
Sumber Berita : https://rri.co.id/madiun/daerah/82876/siswa-sd-kota-madiun-dikenalkan-sosok-pahlawan-lewat-diorama