Diposting pada : 01 July 2025
Kategori : Lingkungan Hidup
Kunjungan delegasi Uni Eropa untuk Indonesia dan Brunei Darussalam ke Kota Madiun dalam rangka proyek Asia Low Carbon Rice dimanfaatkan Wali Kota Maidi untuk memaparkan berbagai program unggulan daerah, khususnya di bidang ketahanan pangan dan pengelolaan sampah ramah lingkungan. “Kota Madiun sudah mendunia. Makanya program yang kita miliki harus diketahui dunia juga, terutama tentang pengelolaan sampah dan ketahanan pangan,” ujar Maidi, Selasa (1/7/2025). Dalam kesempatan itu, ia menjelaskan gerakan menanam sayur di lingkungan ASN, sekolah, dan masyarakat serta pengembangan TPA Winongo menjadi taman wisata edukasi yang mengedepankan pengelolaan limbah tanpa bahan kimia.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/940405/wali-kota-madiun-terima-kunjungan-delegasi-uni-eropa