DETAIL BERITA

Musim Angin Kencang, Waspada Pohon Tumbang

Diposting pada : 09 February 2025
Kategori : Mitigasi Bencana

blog-img

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Madiun meningkatkan mitigasi bencana angin kencang dengan berkoordinasi dengan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) untuk inventarisasi pohon rawan tumbang, terutama di jalan padat kendaraan dan permukiman. "Jika ditemukan pohon yang berisiko tumbang, kami akan berkoordinasi dengan Disperkim untuk segera dilakukan penebangan," kata Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Madiun, Bambang Agung Hariadi. Masyarakat diimbau waspada terhadap cuaca ekstrem dan berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan serta melaporkan pohon rapuh.


Sumber Berita : Radar Madiun