DETAIL BERITA

Viral Bus Tabrak Pemotor, Kadishub Kota Madiun Sebut Itu Berawal Dari Pelanggaran

Diposting pada : 20 January 2025
Kategori : Lalu Lintas

blog-img

Kepala Dinas Perhubungan Kota Madiun Subakri, angkat bicara terkait video viral kecelakaan yang melibatkan bus PO Restu dan motor di perempatan Klegen, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun pada 17 Januari 2025 lalu. Subakri menyebut, peristiwa tersebut terjadi berawal dari sebuah pelanggaran. Pelanggaran yang dimaksud yakni, PO Restu jurusan Ponorogo - Surabaya ini menerobos rambu larangan melintas bagi Bus dan Truk. "Kecelakaan itu tentu diawali dari sebuah pelanggaran menerobos rambu larangan melintas. Padahal beberapa waktu lalu kami juga diundang menjadi narasumber terkait hal itu, tapi nyatanya masih banyak yang melanggar," ujar Subakri.


Sumber Berita : https://www.cakrawala.co/daerah/77514383508/viral-bus-tabrak-pemotor-kadishub-kota-madiun-sebut-itu-berawal-dari-pelanggaran