DETAIL BERITA

Pemkot Madiun Akan Tingkatkan Indeks Smart City

Diposting pada : 21 January 2025
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Pemerintah Kota Madiun terus mematangkan penyusunan master plan Smart City untuk periode 2025-2030 dengan fokus pada peningkatan implementasi dan kolaborasi. Penjabat (PJ) Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto, mengapresiasi keberhasilan sebelumnya, di mana indeks Smart City meningkat dari 3,46 pada 2021 menjadi 3,80 pada 2024, sekaligus menyoroti pentingnya peran sektor swasta. "Kami akan lebih merangkul perusahaan-perusahaan di Kota Madiun. Karena usaha mereka ada di sini, hasilnya harus bisa dirasakan oleh masyarakat," ujarnya usai rapat koordinasi di GCIO pada (20/01). Wali Kota terpilih Maidi menambahkan bahwa masa kepemimpinannya ke depan akan difokuskan pada penyempurnaan catatan evaluasi untuk mencapai target yang lebih tinggi.


Sumber Berita : Memorandum