DETAIL BERITA

MAN 2 Madiun Juara Duff Futsal Championship Volume.2, Tumbangkan SMA-4 Madiun 5-1

Diposting pada : 13 January 2025
Kategori : Olahraga

blog-img

MAN 2 Kota Madiun sukses meraih gelar juara pada Duff Futsal Championship Volume 2 setelah meredam SMA 4 Madiun dengan skor telak 5-1 dalam pertandingan final yang berlangsung pada 12 Januari 2025 di GOR Willis, Kota Madiun. Kemenangan ini mengukuhkan MAN 2 Madiun sebagai tim terbaik dalam turnamen futsal yang diikuti oleh 32 tim futsal dari berbagai SMA sederajat se-Karesidenan Madiun. Pada laga final, MAN 2 Madiun tampil impresif dengan gol-gol yang dicetak oleh Alnoer (2 gol), Bisma, Yusuf, dan Hilfi. Sementara itu, SMA 4 Madiun hanya mampu mencetak satu gol melalui Alfian. Kemenangan ini menjadi puncak dari perjalanan panjang MAN 2 Kota Madiun yang sebelumnya berhasil menumbangkan SMA 2 Geger 1-0 di semi final.


Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/sepak-bola/1253176/man-2-madiun-juara-duff-futsal-championship-volume-2-tumbangkan-sma-4-madiun-5-1