Diposting pada : 09 January 2025
Kategori : Politik
Paslon MADIUN atau Maidi-Bagus Panuntun resmi ditetapkan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Madiun terpilih hasil Pilkada serentak yang digelar pada 27 November 2024. Penetapan paslon itu digelar dalam rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Madiun terpilih Pilkada 2024 di Ballroom Sun Hotel Kota Madiun, Kamis (9/1/2024). "Pada rapat pleno tadi, kita menetapkan pasangan Maidi-Bagus Panuntun sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Madiun terpilih dengan perolehan suara 65.583 suara atau 56,04 persen dari keseluruhan suara sah," jelas Ketua KPU Kota Madiun Pita Anjarsari kepada wartawan. Menurutnya, hasil keputusan KPU dalam rapat pleno tersebut, selanjutnya diserahkan ke DPRD Kota Madiun, Partai Politik Pengusul, pasangan calon terpilih, serta dikirimkan ke KPU RI. "Dengan telah digelarnya rapat pleno ini, artinya tahapan Pilkada 2024 sudah selesai. Sementara untuk pelantikan nanti sudah bukan kewenangan kami," ungkapnya.