DETAIL BERITA

Pentingnya Menciptakan Lingkungan Ramah Anak dan Perempuan

Diposting pada : 09 January 2025
Kategori : Pendidikan

blog-img

Lingkungan yang ramah terhadap anak dan perempuan adalah salah satu kebutuhan mendasar. Isu tersebut, selama ini juga menjadi perhatian serius oleh pemerintah melalui kementerian terkait. Dosen Prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial Universitas Muhammadiyah Madiun (Ummad) Wariyatun S.Sos MAAPD mengatakan, isu ini sebenarnya sudah dicanangkan pemerintah melalui Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA). “Bahkan di sekolah sekarang ini ada plakat sekolah ramah anak. Ini jadi prasyarat akreditasi atau penilaian,” ujar dosen yang akrab disapa Atun tersebut. Namun, diluar formalitas itu, lingkungan yang ramah anak dan perempuan itu adalah kebutuhan mendasar. “Kalau kaitannya dengan perempuan, kalau ditarik dari hukum internasional itu ada konvensi tentang hak-hak perempuan, tentang cedaw (The Convention on the Elimination of All Forms of Discrimination against Women),” ujar dia. Aturan itu yang menjelaskan, tentang bagaimana perempuan memiliki hak untuk hidup disitusai yang aman dari kekerasan dan diskriminasi.


Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/lain-lain/1245397/pentingnya-menciptakan-lingkungan-ramah-anak-dan-perempuan