Diposting pada : 14 December 2024
Kategori : Perekonomian
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Madiun, Jawa Timur, mencatat realisasi investasi, yang masuk ke daerahnya, hingga November 2024 meningkat dibandingkan dengan periode sama tahun 2023. Nilai investasi yang masuk di Kota Madiun periode Januari-November 2024 mencapai Rp479,6 miliar, melampaui target sebesar Rp195 miliar. "Realisasi investasi di Kota Madiun tahun 2024 mencapai 245,95 persen dari target per November lalu. Tahun ini ada investor baru yang masuk dengan modal besar, seperti RS Hermina, RS Darmayu, Superindo (PMA), dan investor UMK lainnya. Kami sangat terbuka untuk investor yang minat berinvestasi ke Kota Madiun. Hal itu bisa dilihat dari potensi dan peluang mengisi minat investasi di link peta investasi Kota Madiun, yakni di investasi.madiunkota.go.id,".
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/858169/realisasi-investasi-kota-madiun-hingga-november-meningkat