Diposting pada : 06 January 2025
Kategori : Pembangunan
Pemerintah Kota Madiun telah menyelesaikan sejumlah proyek strategis di 2024. Peresmian di awal 2025 agar dapat segera dimanfaatkan oleh masyarakat. Sejumlah proyek unggulan itu Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT) di kawasan TPA Winongo, Jembatan Patihan, dan Pondok Lansia tahap II. Prosesi peresmian dilakukan Pj Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto. Hadir pula dalam kesempatan tersebut yakni Forkopimda Kota Madiun atau yang mewakili, Wali Kota Madiun terpilih Periode 2025-2030 Dr. Maidi, juga Sekda Soeko Dwi Handiarto, dan pimpinan OPD, camat, lurah, serta direktur BUMD di Kota Pendekar. Menurut Pj Wali Kota, kehadiran tiga proyek strategis ini tak lepas dari upaya pemerintah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Ini membuktikan pemerintah hadir untuk masyarakat. Semoga bisa bermanfaat, meningkatkan angka harapan hidup, dan kesejahteraan bagi warga Kota Madiun.
Sumber Berita : https://harianbhirawa.co.id/resmikan-tiga-proyek-strategis-pj-wali-kota-madiun-berharap-bisa-dimanfaatkan-rakyat/