DETAIL BERITA

Jembatan Gantung Patihan Kota Madiun Akhirnya Difungsikan

Diposting pada : 04 January 2025
Kategori : Pembangunan

blog-img

Jembatan Gantung Patihan di Kota Madiun kini resmi difungsikan untuk masyarakat. Penjabat (Pj) Walikota Madiun, Eddy Supriyanto, meninjau langsung jembatan tersebut pada Selasa (31/12/2024) dan memastikan bahwa jembatan ini siap digunakan. "Segala pembangunan maupun proyek yang dikerjakan oleh Pemerintah Kota Madiun, baik dari Dana Alokasi Khusus (DAK) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), sudah selesai. Termasuk pondok lansia. Namun, karena jadwal yang padat, peresmiannya akan dilakukan serentak pada 5 Januari 2025," jelas Eddy. Jembatan ini dirancang khusus untuk pejalan kaki dan pengendara sepeda motor. Dengan daya tahan hingga 4 ton, jembatan tersebut dilengkapi pengaman di sisi kanan dan kiri untuk memastikan keselamatan pengguna.


Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/daerah/1235574/jembatan-gantung-patihan-kota-madiun-akhirnya-difungsikan