DETAIL BERITA

35.065 Orang Golput

Diposting pada : 05 December 2024
Kategori : Politik

blog-img

Gelaran Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) Madiun 2024 menyisakan pekerjaan rumah bagi KPU. Terutama pada tingkat partisipasi masyarakat (parmas) dalam menggunakan hak pilihnya. Berdasarkan rekapitulasi suara yang dilakukan KPU Kota Madiun terhadap hasil pilwakot kemarin (4/12), tercatat dari 154.712 pemilih yang tercantum dalam daftar pemilih tetap (DPT), sebanyak 119.647 orang diantaranya menyalurkan hak pilihnya di 275 TPS. Sementara mereka yang golput ada 35.065 orang. Jumlah tersebut jika dibandingkan dengan pilwakot 2018 lalu memang jauh berkurang. Pada saat itu jumlah pemilih yang golput mencapai sebanyak 43.890 orang. Kemudian, tingkat partisipasi pemilih ketika itu hanya 71,78 persen. Sedangkan, pada gelaran pilwakot tahun ini mencapai 77,33 persen. Namun demikian, tingkat partisipasi pemilih tersebut belum memenuhi target yang telah dicanangkan sebelumnya sebesar 78 persen. "Sebenarnya kuantitas dan kualitas sosialisasi sudah kami tingkatkan, tinggal hanya intensitas keseringannya yang mungkin akan ditambah lagi untuk melakukan sosialisasi pada segmentasi pemilih," terang Pita Anjarsari, Ketua KPU Kota Madiun.


Sumber Berita : Radar Madiun