Diposting pada : 03 December 2024
Kategori : Transportasi
Perjalanan kereta api (KA) menuju Daop 7 Madiun sempat tersendat. Tak lain imbas banjir disertai longsor di jalur KA petak Pohgajih-Kesamben, Blitar, pada Sabtu (30/11) malam. "Akibatnya, ada keterlambatan 5-6 jam," kata Manajer Humas PT KAI Daop 7 Madiun Kuswardoyo kemarin (2/12). Kuswardoyo menjelaskan, terdapat dua KA yang terlambat. Yakni, Malioboro Ekspres relasi Malang-Purwokerto yang terlam bat 340 menit. Kemudian, KA Majapahit relasi Malang-Pasar Senen yang terlambat 385 menit. "Jalur telah kembali dapat dilalui Minggu pagi sekitar pukul 03.05. Tapi, jalur masih diberlakukan pembatasan kecepatan untuk memastikan keselamatan operasional," ujar Kuswardoyo.
Sumber Berita : Radar Madiun