DETAIL BERITA

Kinerja Pemkot Dipelototi Kementrian

Diposting pada : 13 November 2024
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Kinerja Pemkot Madiun dalam pengelolaan jalan dipelototi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Tim Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR turun gunung meninjau tata laksana serta kemantapan jalan di kota ini kemarin (12/11). Hasilnya, sekitar 97 persen jalan di kota ini dalam kondisi mantap. "Kota Madiun masuk penilaian kinerja pemerintah daerah oleh Kementerian PUPR," kata Ketua Tim Pembinaan Teknis Jalan Daerah dan Tata Laksana Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR Evrellisia Rahayu. Ayu, sapaannya, menyebutkan bahwa terdapat 514 pemerintahan daerah (pemda) yang dinilai. Meliputi, 24 pemerintah provinsi (pemprov), 406 pemerintah kabupaten (pemkab), dan 84 pemerintah kota (pemkot). Dari jumlah tersebut, 18 pemda lolos tahap penilaian awal. Masing-masing kategori diambil enam daerah. Nah, Kota Madiun. menjadi salah satu dari enam kota se-Indonesia yang masuk penilaian lanjutan untuk diumumkan dalam peringatan Hari Jalan pada 20 November nanti. Penilaian selanjutnya, Kota Madiun bersaing dengan Kota Probolinggo, Kota Bandar Lampung, Kota Medan, Kota Ternate, dan Kota Sorong. "Ada beberapa poin penilaian. Selain kemantapan jalan, kami nilai ketersediaan alat, unit pekerjaan, tata laksana, rekayasa dan rambu lalu lintasnya," ungkap Ayu.


Sumber Berita : Radar Madiun