DETAIL BERITA

Warga Taman Madiun Rasakan Manfaat Program JKN

Diposting pada : 31 October 2024
Kategori : Kesehatan

blog-img

Seorang warga Kecamatan Taman, Kota Madiun, Yahya Wildania (41), merasakan manfaat program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan BPJS Kesehatan saat menghadapi kondisi kesehatan yang menurun. Diabetes, Kolesterol, dan asam urat yang dideritanya secara bersamaan menyebabkan infeksi serius di kaki memaksanya menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Namun, seluruh biaya perawatannya ditanggung oleh BPJS Kesehatan karena ia terdaftar sebagai peserta JKN segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI). “Kaki saya terkena infeksi yang tidak kunjung sembuh karena gula darah tinggi, Kolesterol, dan asam urat. Rasanya sangat menyakitkan dan sulit dikontrol. Beruntung, semua biaya ditanggung BPJS Kesehatan,” kata Yahya saat dikonfirmasi, Kamis (31/10/2024).


Sumber Berita : https://bangsaonline.com/berita/139130/warga-taman-madiun-rasakan-manfaat-program-jkn