DETAIL BERITA

Gelar Aksi Damai, FMB Hadiahi Pedang Plastik untuk KPU dan Daster untuk Bawaslu

Diposting pada : 26 October 2024
Kategori : Politik

blog-img

Kinerja KPU dan Bawaslu Kota Madiun selama menjalankan tahapan pilwakot saat ini bikin geram orang. Puncaknya, sejumlah orang yang tergabung dalam Forum Masyarakat Bersama (FMB) kemarin (25/10) mendemo kantor penyelenggara dan pengawas pemilu tersebut. Saat di kantor KPU misalnya. Massa yang dikoordinatori Budi Santosa dan Kokok Heru Purwoko, mantan Ketua Bawaslu Kota Madiun periode 2018–2023 itu mendesak dilakukannya evaluasi tentang pelaksanaan debat. Mereka juga meminta Pita Anjarsasi dkk menjalankan penyelenggaraan pilkada sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Kemudian, tidak memihak salah satu pasangan calon (paslon). Pihaknya juga meminta para komisioner KPU yang ada di kantor saat itu untuk menandatangani petisi profesionalisme dan berintegritas. ’’Ini bentuk kekesalan masyarakat atas kinerja penyelenggara pemilu di Kota Madiun. Penyelenggara yang kami nilai tidak profesional dan tidak netral,’’ kata Budi, koordinator aksi.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/805238333/gelar-aksi-damai-fmb-hadiahipedang-plastik-untuk-kpu-dan-daster-untuk-bawaslu