DETAIL BERITA

Soal Putusan Dugaan Politik Uang, Integritas Bawaslu Madiun Dipertanyakan

Diposting pada : 24 October 2024
Kategori : Politik

blog-img

Keputusan Bawaslu Kota Madiun menghentikan penanganan dugaan pelanggaran politik uang dalam kampanye rapat umum paslon Bonie Laksmana-Bagus Rizki Dinarwan (Bonus) mengundang reaksi berbagai pihak. Kali ini, ungkapan kekecewaan datang dari Ali Fauzi, seorang pengamat politik yang sekaligus mantan Ketua KPU Kota Madiun. ‘’Penghentian proses penanganan dengan alasan bukti permulaan belum cukup sangat disayangkan. Saya selaku mantan penyelenggara pemilu melihat belum adanya upaya serius dari Bawaslu,’’ kata Ali Fauzi, Kamis (24/10/2024). Ali Fauzi menilai keputusan Bawaslu tersebut merupakan sebuah kegagalan. Apalagi, Bawaslu belum berhasil meminta klarifikasi terhadap terduga pelaku penyebaran uang dalam kampanye rapat umum itu. Padahal, terduga terbukti secara sengaja dan terbuka membagi uang saat acara kampanye berlangsung.


Sumber Berita : https://realita.co/baca-33034-soal-putusan-dugaan-politik-uang-integritas-bawaslu-madiun-dipertanyakan