DETAIL BERITA

DPRD dan Pemkot Mulai Bahas R-APBD Kota Madiun 2025, Kekuatan Anggaran Berpotensi Melemah

Diposting pada : 22 October 2024
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Kekuatan APBD Kota Madiun 2025 berpotensi kendur. Dari nota keuangan yang disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Eddy Supriyanto kemarin (21/10), pendapatan daerah dari pos dana transfer diproyeksikan anjlok Rp 59 miliar. ’’Saya kira itu (pendapatan daerah, Red) dinamis. Kami nanti harus punya target PAD (pendapatan asli daerah) tahun depan,’’ kata Ketua DPRD Kota Madiun usai rapat paripurna. Armaya mengungkapkan, optimalisasi PAD cukup relevan untuk menutup berkurangnya pendapatan dana transfer. Namun, berapa besaran dan potensinya harus dibahas secara rinci dan rasional tanpa membebani masyarakat Kota Madiun. ’’Ada beberapa formula yang harus kita bahas. Jangan sampai menaikkan PAD tapi membebani masyarakat,’’ ujar politisi Perindo itu.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/805222056/dprd-dan-pemkot-mulai-bahas-r-apbd-kota-madiun-2025-kekuatan-anggaran-berpotensi-melemah