DETAIL BERITA

Pemkot Madiun salurkan BLTD dan BLT dana cukai untuk 3.353 KPM

Diposting pada : 23 October 2024
Kategori : Bantuan Sosial

blog-img

Pemerintah Kota Madiun menyalurkan bantuan langsung tunai daerah (BLTD) dan bantuan langsung tunai (BLT) yang anggarannya berasal dari dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) untuk 3.353 keluarga penerima manfaat (KPM) di wilayah setempat. Kepala Bidang Sosial Penanganan Bencana dan Pengelolaan TMP Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kota Madiun, Rita Susanti, di Madiun, Rabu, mengatakan dari 3.353 KPM tersebut, sebanyak 2.040 penerima BLT DBHCHT dari masyarakat rentan dan 1.313 penerima BLT daerah. Untuk penyalurannya dipusatkan di tiga kelurahan. "Untuk seluruh kelurahan di wilayah Kecamatan Taman penyaluran dipusatkan di Kelurahan Pandean, kelurahan se-Kecamatan Manguharjo dipusatkan di Kelurahan Ngegong, dan kelurahan se-Kecamatan Kartoharjo dipusatkan di Kelurahan Kelun," ujarnya.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/837013/pemkot-madiun-salurkan-bltd-dan-blt-dana-cukai-untuk-3353-kpm