DETAIL BERITA

Tingkatkan Literasi, SMPN 1 Madiun Miliki Inovasi ‘Sijikung’

Diposting pada : 18 October 2024
Kategori : Pendidikan

blog-img

SMP Negeri 1 Kota Madiun berupaya meningkatkan literasi siswa. Salah satunya menyiapkan perpustakaan sekolah yang nyaman, dengan fasilitas memadai. Kepala SMPN 1 Kota Madiun, Esti Nurhayati mengatakan, keberadaan perpustakaan sekolah, sejatinya sangat penting. Yaitu untuk membantu siswa dan guru dalam proses pembelajaran. Apalagi menurutnya, perpustakaan merupakan sumber ilmu. Sehingga ia terus berinovasi, agar tingkat kunjungan ke perpustakaan sekolah naik, menandakan bahwa anak didiknya memiliki minat baca yang tinggi. “Kami punya praktik baik yang inovasinya kami beri nama ‘Sijikung’, akronim dari sistem wajib kunjung. Memang kami jadwalkan bersama tim literasi dan kepala perpustakaan, sehari ada empat kelas yang wajib kunjung, tidak hanya siswa tapi juga gurunya,” ujarnya saat berbincang dengan RRI Madiun pada peringatan Hari Perpustakaan Sekolah Internasional, Jum’at (18/10/2024). Esti menyatakan, inovasi dicetuskan sejak setahun terakhir itu terbukti efektif, meningkatkan minat baca siswa. Meski durasi per kunjungan dalam satu kelompok hanya 15 menit, siswa dapat membaca buku di tempat maupun meminjamnya.


Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/daerah/1054916/tingkatkan-literasi-smpn-1-madiun-miliki-inovasi-sijikung