Diposting pada : 18 October 2024
Kategori : Legislatif
Suasana pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) tak kalah seru dengan pemilihan wali kota (pilwakot) Madiun. Kamis (17/10) rapat paripurna internal yang sejatinya sudah menjadwalkan pemilihan pimpinan AKD, kembali deadlock. Rapat yang dipimpin Ketua DPRD Kota Madiun Armaya itu akhirnya ditutup. Setelah sebelumnya sempat ditunda 30 menit menunggu kuorum. Karena ada 10 anggota DPRD yang belum hadir. Pimpinan akhirnya menunda rapat pemilihan pimpinan AKD sampai dengan batas waktu yang tidak ditentukan. Armaya mengatakan tidak ada yang perlu diperdebatkan atas deadlock-nya rapat pemilihan pimpinan komisi, badan pembentukan peraturan daerah (bapemperda), badan kehormatan (BK), badan anggaran (banggar) dan badan musyawarah (bamus) itu. ’’Karena tadi banyak yang tidak hadir. Dan, dimungkinkan belum ada komunikasi,’’ katanya.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/805208187/rebutan-akd-dprd-kota-madiun-deadlock-armaya-dan-fraksi-perindo-sempat-walkout