DETAIL BERITA

Sedimentasi Sungai di Madiun Capai Satu Meter, Wajib Dikeruk untuk Antisipasi Banjir saat Musim Hujan

Diposting pada : 15 October 2024
Kategori : Mitigasi Bencana

blog-img

Mendekati musim penghujan, potensi banjir coba diantisipasi. Apalagi, tanggul Kali Piring jebol Maret lalu. Dilakukan pembersihan sampah dan pengerukan endapan tanah. Supaya air lancar dan tidak terjadi banjir atau genangan air. Pengerukan dilakukan beberapa pekan lalu. Sasarannya sesuai peta kerawanan banjir. Saluran-saluran yang pernah dilanda banjir. Seperti, saluran di Jalan Teratai Barat maupun Teratai Timur. Kemudian, saluran dekat Lapangan Gulun dan Taman, lanjut ke hulu di Banjarejo. ''Ke depan cukup aman, endapan yang dikeruk sekitar 50-100 sentimeter,'' ungkap Inug, sapaannya. Upaya antisipasi banjir tak cuma mengeruk sedimentasi.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/805195974/sedimentasi-sungai-di-madiun-capai-satu-meter-wajib-dikeruk-untukantisipasi-banjir-saat-musim-hujan