Diposting pada : 15 October 2024
Kategori : Kecelakaan
Kepolisian Resor (Polres) Madiun Kota, Jawa Timur, menangani sebanyak 276 kejadian kecelakaan lalu lintas selama bulan Januari hingga September 2024 di wilayah hukumnya. "Dari sejumlah kejadian kecelakaan tersebut, mayoritas disebabkan karena 'human error'," ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Madiun Kota Ipda Eko Hartono di Madiun, Selasa. Menurutnya, human error yang dimaksud antara lain disebabkan karena pengendara tidak dapat mengendalikan laju kendaraan, melawan arus, kurang konsentrasi saat berkendara, dan sebagainya. Lokasi kecelakaan pun menyebar. Beberapa kasus terjadi di persimpangan jalan. Sebagian lainnya terjadi di ruas jalan besar yang cukup ramai seperti Jalan Raya Jiwan–Solo, Basuki Rahmat, dan Hayam Wuruk.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/833837/polres-madiun-kota-tangani-276-kecelakaan-lalu-lintas-selama-2024