DETAIL BERITA

Lima Bulan Kota Madiun Alami Deflasi

Diposting pada : 03 October 2024
Kategori : Perekonomian

blog-img

Sejak Mei 2024, Kota Madiun terus mengalami deflasi. Kondisi serupa pun kembali terjadi pada September 2024 dengan persentase 0,14 persen. Sehingga, sudah lima bulan berturut-turut Kota Madiun mengalami deflasi. Menurut Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Madiun Abdul Azis, kondisi ini dipengaruhi sejumlah faktor. Salah satunya, karena turunnya harga sejumlah bahan kebutuhan pokok selama September 2024. Seperti, cabai rawit, bensin, daun bawang, cabai merah, daging ayam ras, telur ayam ras, jeruk, semangka, kentang, dan timun. “Karena saat ini ada sejumlah daerah yang cabai rawitnya panen raya. Sehingga, harga mengalami penurunan. Begitu pula dengan bahan bakar minyak (BBM) juga mengalami penurunan harga bulan lalu,” ujarnya, Rabu (2/10).


Sumber Berita : http://harianbhirawa.co.id/lima-bulan-kota-madiun-alami-deflasi/