Diposting pada : 29 September 2024
Kategori : Politik
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun telah resmi menetapkan jadwal debat bagi tiga pasangan calon (paslon) Pilkada 2024. Rencananya, seluruh paslon akan beradu gagasan pada 16 dan 20 Oktober mendatang. “Debat dilakukan dua kali. Semuanya diikuti oleh calon wali kota dan calon wakil wali aku Kota,” ujar Ketua KPU Kota Madiun Pita Anjarsari, Jumat (27/9). Dalam kesempatan itu, Pita menyebut, masing-masing paslon diberikan ruang untuk menyebarluaskan profil. Pun, menerangkan visi, misi, dan program kerja yang dibawanya. Sehingga, bisa dijadikan acuan masyarakat untuk pertimbangan dalam memilih paslon saat coblosan kelak. Debat ini disediakan supaya paslon bisa memberikan informasi yang menyeluruh kepada masyarakat. Mengenai mekanisme debat, Pita menjelaskan, semula pihaknya bakal membentuk tim perumus yang terdiri dari profesional, akademisi, dan tokoh masyarakat. Tugasnya menyusun format debat, rencana kerja, serta mengidentifikasi isu-isu strategis yang dapat dijadikan topik saat sesi debat. Tentunya, masih berkesinambungan dengan program-program milik para paslon.
Sumber Berita : Memorandum