Diposting pada : 26 September 2024
Kategori : Kesehatan
BPJS Kesehatan Kantor Cabang Madiun, Jawa Timur terus berupaya untuk memperkuat kerja sama atau sinergi dengan insan pers dengan menggelar media workshop yang menyoroti potret satu dekade program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dalam membangun Indonesia sehat. Kepala BPJS Kesehatan Kantor Cabang Madiun Wahyu Dyah Puspitasari mengatakan, media memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi tentang program-program JKN sehingga lebih dikenal akan manfaat dan fungsinya. "Rekan-rekan media massa sangat penting bagi kami, terutama dalam menyebarluaskan informasi terkait program-program BPJS Kesehatan sehingga meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap layanan ini," ujarnya saat kegiatan media workshop yang digelar di salah satu hotel di Madiun, Rabu sore. Dalam kegiatan tersebut, pihaknya memaparkan capaian layanan JKN di wilayah kerja BPJS Kesehatan Madiun selama satu dekade. Di antaranya, menyoroti tentang pentingnya capaian "Universal Health Coverage" (UHC), yang merupakan bagian dari komitmen pemerintah untuk memastikan akses kesehatan yang adil dan terjangkau bagi seluruh warga negara.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/826203/bpjs-kesehatan-madiun-perkuat-sinergi-insan-pers-lewat-media-workshop