DETAIL BERITA

DPMPTSP Kota Madiun gelar sosialisasi pembangunan zona integritas

Diposting pada : 23 September 2024
Kategori : Sosialisasi

blog-img

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Madiun menggelar kegiatan Sinergisitas Pelayanan Optimal dalam Pembangunan Zona Integritas (ZI) sebagai upaya mewujudkan wilayah bebas korupsi di lingkup birokrasi Kota Madiun, Jawa Timur. Plt Kepala DPMPTSP Kota Madiun Ahsan Sri Hasto menekankan pentingnya kolaborasi antar-instansi untuk mengoptimalkan pencapaian status Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). "Sinergisitas adalah kunci untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik yang tidak hanya cepat, tetapi juga berbasis teknologi, sehingga dapat menjawab tantangan era digital," ujarnya di sela kegiatan di Madiun, Senin.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/825299/dpmptsp-kota-madiun-gelar-sosialisasi-pembangunan-zona-integritas