DETAIL BERITA

3.850 Siswa di Kota Madiun Unjuk Kreativitas di Bidang Seni

Diposting pada : 19 October 2022
Kategori : Pendidikan

blog-img

Kurikulum merdeka belajar (KMB) lebih menekankan pada kreativitas peserta didik dalam proses pembelajaran. Pemkot Madiun mewujudkan visi itu dengan menggelar kreativitas siswa tingkat PAUD, SD, hingga SMP. ‘’Kreativitas anak ini merupakan salah satu implementasi dalam penerapan kurikulum merdeka belajar,’’. Kegiatan di Alun-alun Kota Madiun yang diikuti 3.850 siswa tersebut sebagai ajang unjuk kreativitas mereka. Kemampuan siswa dalam bidang seni, mulai pencak silat, drumband, peragaan busana, hingga dolanan tradisional ditampilkan. Maidi ingin event ini menjadi agenda rutin tahunan.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/19/10/2022/3-850-siswa-di-kota-madiun-unjuk-kreativitas-di-bidang-seni/