Diposting pada : 19 September 2024
Kategori : Transportasi
Memperingati HUT ke-79 PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan HUT ke-69 Korps Lalu Lintas Polri (Korlantas), KAI Daop 7 Madiun bersama Korlantas Polres Madiun menggelar kampanye disiplin berlalu lintas di perlintasan sebidang, Kamis (19/09/2024). Kegiatan ini dilakukan secara serentak di 13 titik perlintasan di Pulau Jawa dan Sumatera, dengan fokus utama di perlintasan sebidang JPL 138 Jalan Yos Sudarso, Kota Madiun. Mengusung tema “Taat Berlalu Lintas di Perlintasan, Cermin Budaya Bangsa Indonesia Maju”, kampanye ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mematuhi aturan berlalu lintas di perlintasan sebidang demi keselamatan bersama. Manager Humas Daop 7 Madiun, Kuswardojo, menyampaikan bahwa sosialisasi dilakukan secara humanis dan mengedepankan aspek keselamatan. "Keselamatan di perlintasan sebidang adalah prioritas kami. Setiap pengendara harus sadar bahwa risiko kecelakaan dapat terjadi jika aturan tidak diikuti," ujar Kuswardojo, Kamis (19/9/2024).
Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/daerah/986295/kai-dan-korlantas-polres-madiun-kota-kampanye-disiplin-lalu-lintas-di-perlintasan-sebidang