Diposting pada : 14 September 2024
Kategori : Transportasi
Okupansi kereta api (KA) di wilayah Daop 7 Madiun meningkat pada momen libur panjang maulid Nabi tahun 2024 tepatnya tanggal 13-16 September. Berdasarkan data, tingkat okupansi rata rata sebesar 122%. Dalam keterangan tertulisnya, Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun Kuswardojo mengatakan KA dengan okupansi tertinggi di wilayah Daop 7 Madiun adalah KA Kahuripan (Blitar-Kiaracondong PP) dengan 172%, kemudian KA Brantas (Blitar-Pasarsenen PP) 114%, KA Singasari (Blitar-Pasarsenen PP) 97% dan KA Bangunkarta (Jombang-Pasarsenen PP) 114%. Selama libur panjang kali ini, PT KAI Daop 7 Madiun menyediakan total 10.128 tempat duduk. Sebanyak 5.951 tiket terjual di wilayah Daop 7, dan 7.085 tiket lainnya terjual dari wilayah lain. "Kalau untuk aktivitas penumpang di stasiun wilayah Daop 7 Madiun. Sebanyak 16.472 penumpang naik dan 16.403 penumpang turun dan jumlah ini diperkirakan masih akan terus bertambah hingga akhir masa libur di tanggal 16 September 2024 nanti," kata dia, Sabtu (14/9/2024).
Sumber Berita : https://www.rri.co.id/malang/daerah/974029/libur-maulid-nabi-okupansi-ka-daop-7-madiun-meningkat