Diposting pada : 16 September 2024
Kategori : Kesehatan
Kasus cacar monyet pox (Mpox) sudah menyebar di Indonesia. Meski demikian, dinas kesehatan, pengendalian penduduk dan keluarga berencana (Dinkes-PPKB) menyebut, kasus tersebut belum ditemukan di Kota Madiun. Kendati begitu, mereka meminta masyarakat untuk mewaspadai penyebaran wabah itu dengan menjaga kebersihan diri. "Kalau disini (Kota Madiun, Red) untuk kasus Mpox belum ada, masih nihil. Namun, harus tetap diwaspadai," kata Kadinkes-PPKB Kota Madiun dr Denik Wuryani kemarin (15/9). Saat ini, sosialisasi terus dilakukan olehnya untuk mengantisipasi penyebaran Mpox. Hal itu sekaligus menindaklanjuti surat edaran dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes) tentang peningkatan kewaspadaan dini terhadap Mpox.
Sumber Berita : Radar Madiun