DETAIL BERITA

Pemkot Madiun Berikan Voucher Untuk Anak Stunting 374 Ribu, Ibu Hamil 386 Ribu Tiap Minggu

Diposting pada : 18 October 2022
Kategori : Kesehatan

blog-img

Upaya Pemerintah Kota Madiun, Jawa Timur, dalam menurunkan angka stunting, tidak main main. Bukti dari keseriusan itu yakni, anak stunting mendapatkan voucher sebesar Rp. 374 ribu/tiap anak, dan untuk ibu hamil sebesar Rp. 386 ribu. Jatah ini diberikan setiap satu minggu sekali dan dapat ditukarkan dengan bahan pangan bergizi di Warung Stop Sunting yang tersebar di seluruh kelurahan. Untuk itu, Pemkot membuka Warung Stop Stunting (WSS) di tiap kelurahan untuk memudahkan orang tua anak stunting dan ibu hamil dalam berbelanja. Bahkan, saat berbelanja, masih ditambah Rp. 50 ribu. “Untuk Kota Madiun, angka stunting kita dirangking 37. Kita kejar diurutan paling rendah. Makanya kita targetkan tuntas tahun 2024,”.


Sumber Berita : https://beritalima.com/pemkot-madiun-berikan-voucher-untuk-anak-stunting-374-ribu-ibu-hamil-386-ribu-tiap-minggu/