Diposting pada : 15 September 2024
Kategori : Politik
Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Madiun, Jawa Timur, membuka rekrutmen atau pendaftaran pengawas tempat pemungutan suara (PTPS) yang akan bertugas untuk Pilkada Serentak 2024 di wilayah setempat. Ketua sekaligus Koordinator Divisi SDM, Organisasi, dan Diklat Bawaslu Kota Madiun Wahyu Sesar Tri Sulistyo Nugroho di Madiun, Minggu mengatakan masa pendaftaran PTPS Pilkada Kota Madiun berlangsung 12-28 September 2024. "Pendaftaran dibuka sejak tanggal 12 sampai 28 September nanti. Silakan bagi masyarakat yang berminat menjadi PTPS untuk menyerahkan berkas persyaratan pendaftaran di masing-masing kantor sekretariat Panwaslu Kecamatan setempat," ujarnya. Menurut dia, rekrutmen PTPS tersebut sesuai dengan Pasal 27 ayat (2) dan Pasal 89 ayat (6) UU Nomor 1 Tahun 2015 tentang pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota. PTPS dibentuk 23 hari sebelum hari pemungutan suara pemilihan dan dibubarkan tujuh hari setelah hari pemungutan suara pemilihan dan pengawasan pemungutan suara dilaksanakan oleh pengawas pemilihan lapangan (PPL) dan pengawas TPS.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/822567/bawaslu-kota-madiun-buka-pendaftaran-pengawas-tps-pilkada-2024