Diposting pada : 05 September 2024
Kategori : Politik
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun optimis target partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2024 akan mencapai angka 85 persen, naik 5 persen dibandingkan Pemilu sebelumnya yang hanya mencatatkan partisipasi sebesar 80 persen. Optimisme ini didasarkan pada data Daftar Pemilih Sementara (DPS) Kota Madiun yang menunjukkan potensi peningkatan partisipasi pemilih. Dari total 154.959 pemilih yang tercatat dalam DPS Kota Madiun, sebanyak 79.942 suara atau lebih dari separuhnya berasal dari perempuan, mengungguli jumlah pemilih laki-laki yang hanya 75.017 suara. Data ini menunjukkan bahwa perempuan memiliki peran signifikan dalam menentukan angka partisipasi pemilih pada Pilkada 2024. Komisioner Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Kota Madiun, Fi'ikrisna Setyawan, menyampaikan bahwa meningkatnya jumlah pemilih perempuan memberikan sinyal positif terhadap target yang ingin dicapai. “Kami optimis dengan tingginya keterlibatan perempuan dalam daftar pemilih, partisipasi masyarakat akan meningkat pada Pilkada 2024. Peran perempuan sangat penting dalam menyukseskan demokrasi di Kota Madiun,” ujar Fi'ikrisna, Rabu (4/9/2024).
Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/pilkada-2024/953993/update-kpu-kota-madiun-optimis-target-partisipasi-masyarakat-diangka-85-persen